Tunaikan Pesan Warganya, Kades Cijujung Tak Pernah Bolos Ngantor

BOGOR, INFODESAKU – Sebagai pemimpin di suatu desa seorang kepala desa selain dapat menjalankan roda pemerintahan desa dengan baik juga dituntut senantiasa dapat memberikan pelayanan yang prima bagi masyarakatnya.
Seperti yang dilakukan Iwan Setiawan S.I.P yang kini menjabat Kepala Desa Cijujung, Kecamatan Cibungbulang, Kabupaten Bogor.
Menurutnya, seorang pemimpin harus bisa menjadi contoh, begitu pun seorang kepala desa, harus bisa menjadi contoh bagi aparataur desa dan masyarakat di desa.
“Sudah jelas seorang kepala desa, tempat kerjanya itu di kantor desa. Oleh karenanya, selain menjalankan pemerintahan desa, dengan keberadaan kita, selaku kepala desa di kantor desa, juga dapat memberikan kemudahan pelayanan bagi masyarakat secara langsung,” ujarnya saat ditemui infodesaku di ruang kerjanya, Rabu (14/02/2018).
Lanjut ia, sebelumnya memang masyarakat sudah berpesan agar jika nanti menjadi kepala desa, masyarakat berkeinginan tidak sulit untuk menemui kepala desa.
“Makanya setiap hari saya selalu mencoba on time di desa, bahkan tak jarang saya sendiri yang membuka dan menutup kantor desa. Selain menghadiri undangan di pemerintah daerah maupun pemerintah kecamatan, saya selalu ada di kantor desa, sehingga masyarakat pun dapat mudah untuk ketemu dengan saya,” jelasnya.
Kebetulan, masih kata Iwan, basicnya yang berasal dari seorang pekerja, sehingga terbiasa untuk on time dan bekerja sesuai tugasnya.
“Makanya saya sudah tidak canggung, sebagai seorang yang berasal dari seorang pekerja terbiasa bertanggung jawab dengan kerja dan tugasnya.” paparnya.
“Semoga apa yang saya lakukan selama ini menjadi kepala desa di Desa Cijujung ini dapat dirasakan manfaatnya bagi masyarakat, khususnya masyarakat Desa Cijujung,” pungkasnya.

Post a Comment

Jangan Lupa untuk selalu komen di blog yunusst

Previous Post Next Post