Pemain Kolot Bahrain Klaim Tahu Cara Kalahkan Timnas Indonesia Rasa Belanda

 


SUPERBALL.ID - Pemain tertua Bahrain, Sayed Mohammed Jaafar, menegaskan timnya sudah mengetahui cara mengalahkan Timnas Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia 2026.

Timnas Bahrain dihadapkan dengan dua laga tandang lanjutan putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 pada Maret ini.

Dua laga tersebut masing-masing melawan Jepang pada 20 Maret di Tokyo dan Timnas Indonesia pada 25 Maret di Jakarta.

Sayed Mohammed Jaafar menjadi salah satu pemain yang dipanggil Dragan Talajic untuk kedua pertandingan ini di usia 'senjanya'.

Berposisi sebagai kiper, Sayed Mohammed Jaafar saat ini menjadi pemain tertua di skuad Bahrain, ia berusia 39 tahun saat dipanggil.

Meski usianya sudah tak lagi muda, Jaafar mengaku bahwa dirinya sangat bersemangat menantikan laga melawan Jepang dan Indonesia.

Diakui olehnya, dua pertandingan melawan Jepang dan Indonesia adalah pertandingan yang sulit dijalani bagi Bahrain.

Akan tetapi, pemain dengan 149 caps untuk Timnas Bahrain ini tak segan melontarkan sesumbar besarnya untuk kedua lawannya nanti.

Tak hanya untuk Jepang, Sayed Mohammad Jaafar sesumbar Bahrain sudah menemukan cara untuk mengalahkan Timnas Indonesia.

"Ini akan menjadi dua pertandingan yang sulit, tetapi kami tahu bagaimana mengatasinya, kami harus berjuang dan bermain untuk peluang kami."

"Kami tahu Jepang adalah tim yang sangat besar, mereka hampir lolos dan ingin menjamin kemenangan melawan kami, tetapi kami akan melakukan yang terbaik."

"Kami akan berjuang dan kami akan mencoba untuk mendapatkan keuntungan dari pertandingan ini," kata Sayed Mohammed Jaafar.

Sementara itu, Dragan Talajic selaku pelatih Bahrain mengaku masih menunggu komposisi skuad yang akan diturunkan Jepang.

Meski ia meyakini tidak banyak perubahan dilakukan skuad Negeri Sakura, yang berbeda justru Indonesia karena bertambahnya pemain naturalisasi.

Saking banyaknya pemain naturalisasi asal Negeri Kincir Angin, Talajic sampai berseloroh bahwa tim yang akan dihadapi bukan Indonesia, melainkan Belanda.

"Kami menunggu (pengumuman skuad) Jepang, tetapi kami sudah tahu segalanya tentang mereka, saya tidak berpikir akan ada banyak perubahan, tetapi itu tergantung pada mereka."

"Bahrain juga akan memberikan perlawanan sengit melawan Indonesia, setiap kali ada dua atau tiga pemain baru dalam daftar."

"Sekarang, ada satu kiper baru dari Serie A dan dua lagi dari Liga Belanda, sepertinya kami akan bermain melawan Belanda."

"Tetapi kami siap untuk apa pun. Kami akan menunjukkan apa yang bisa kami lakukan, dan kami tidak takut," kata Dragan Talajic.

Seperti yang diketahui bersama, Timnas Indonesia ketambahan amunisi tiga pemain naturalisasi keturunan.

Mereka adalah Dean James dan Joey Pelupessy dari Belanda, serta Emil Audero Mulyadi dari Italia.

Ketiga pemain ini melengkapi 30 daftar pemain yang dipanggil Patrick Kluivert untuk memperkuat Timnas Indonesia.

Post a Comment

Jangan Lupa untuk selalu komen di blog yunusst

Previous Post Next Post