TRIBUNWOW.COM - Berikut ini profil tiga pemain yang menjadi kandidat kuat Timnas Indonesia pada laga kontra Jepang di babak ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia.
Timnas Indonesia akan menjamu Jepang pada match day kelima di babak ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia.
Laga tandang tersebut akan berlangusng di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK) pada Jumat (15/11/2024) pukul 19.00 WIB.
Jelang pertandingan tersebut, Shin Tae-yong telah memanggil 27 nama yang akan berjuang bersama Timnas Indonesia.
Namun, di antara 27 nama tersebut, nama Mees Hilgers tak termasuk dalam daftar.
Menilik laman resmi FC Twente, bek tangguh kelahiran Belanda itu harus absen lantaran cedera hamstring.
Oleh karena itu, SHin Tae-yong harus merombak formasi lini belakang skuad Garuda.
Berikut ini tiga kandidat kuat pemain yang akan menempati posisi bek Timnas Indonesia pada laga kontra Jepang mendatang.
1. Jay Idzes
Pertama, ada sosok Kapten Timnas Indonesia, Jay Idzes.
Berperan di lini belakang skuad Garuda, Jay Idzes memiliki kemampuan yang mumpuni dalam melakukan cleareance dan blok tembakan terhadap serangan lawan.
Ia juga dikenal dengan kemampuan umpan pendek yang bagus dan memiliki konsentrasi yang tinggi saat terjun ke lapangan.
Tak hanya itu, Jay Idzes sempat menjadi sorotan karena berhasil melesatkan gol pembuka saat laga kontra Vietnam di ajang Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia pada Selasa (26/3/2024) lalu.
Pada laga sebelumnya, kolaborasi antara Jay Idzes, Mees Hilgers, dan Rizky Ridho dianggap sebagai komposisi terbaik untuk menjaga benteng pertahanan Timnas Indonesia.
Baca juga: 5 Pemain Keluar Masuk Timnas Indonesia: Yakob Geser Asnawi, Duo Persis Gantikan 2 Wakil Persebaya
Biodata Jay Idzes
Nama : Jay Noah Idzes
Tanggal lahir : 2 Juni 2000 (24)
Tempat kelahiran : Mierlo, Belanda
Tinggi : 1,90 meter
Kewarganegaraan : Indonesia-Belanda
Posisi : Bek - Bek Tengah
Kaki dominan : Kanan
Klub Saat Ini : Venzia FC
Agen pemain : Bilal Achenteh
Bergabung : 1 Juli 2023
Kontrak berakhir : 30 Juni 2027
Harga pasaran : Rp43,45 miliar (per 3 Juni 2024)
Karier Tim Nasional
Timnas Indonesia : 7 pertandingan, 1 gol, 2 kartu kuning, dan 630 menit bermain.
Baca juga: 4 Waiting List Naturalisasi Timnas Indonesia Berikutnya: Ada Pemain yang Kans Rusak Rekor Hilgers
2. Rizky Ridho
Selanjutnya, ada bek lokal yang tetap kokoh di tengah gempuran bek-bek Eropa, yakni Rizky Ridho.
Diketahui, Timnas Indonesia diperkuat sederet pemain naturalisasi yang membuat persaingan posisi semakin ketat.
Namun, Rizky Ridho tetap berdiri tegak di barisan belakang skuad Garuda.
Pemain Persija Jakarta itu dikenal mampu mengimbangi dan meladeni kekuatan serta serangan dari tim lawan.
Gerakannya di lapangan hijau tak kalah gesit dari pemain naturalisasi Indonesia.
Bahkan, Rizky Ridho berhasil tampil gemilang dengan performa yang solid saat laga kontra Australia.
Ia berhasil menciptakan dua takel dan tujuh belas umpan ke lini depan Timnas Indonesia.
Kehadirannya di lini belakang dianggap dapat memperkuat benteng pertahanan Timnas Indonesia.
Baca juga: Sosok Sem Steijn: Bintang Twente FC yang Gagal Dinaturalisasi Timnas Indonesia, Ini Penyebabnya
Biodata Rizky Ridho
Nama : Rizky Ridho Ramadhani
Tanggal lahir : 21 November 2001 (22)
Tempat kelahiran : Surabaya, Indonesia
Tinggi : 1,83 meter
Kewarganegaraan : Indonesia
Posisi : Bek - Bek Tengah
Kaki dominan : Kanan
Klub Saat Ini : Persija Jakarta
Agen pemain : Level Up Asia
Bergabung : 1 Juli 2023
Kontrak berakhir : 30 Juni 2026
Harga pasaran : Rp7,39 miliar (per 15 Juli 2024)
Karier Tim Nasional
Timnas Indonesia : 40 pertandingan, 4 gol, 2 kartu kuning, dan 3.059 menit bermain.
Timnas U-23 Indonesia : 15 pertandingan, 1 gol, 2 assist, 1 kartu kuning, 1 kartu merah, dan 1.379 menit bermain.
Timnas U-22 Indonesia : 7 pertandingan, 1 assist, dan 660 menit bermain.
Timnas U-19 Indonesia : 8 pertandingan, 1 kartu kuning, dan 562 menit bermain.
Timnas Indonesia Olympic Team : 4 pertandingan, 1 kartu kuning, dan 390 menit bermain.
3. Calvin Verdonk
Terakhir, ada bek berdarah camp[uran Indonesia - Belanda, yakni Calvin Verdonk.
Calvin Verdonk dikenal sebagai pemain yang pandai membaca permainan di lapangan.
Ia sempat mendapat pujian dari sang legenda Timnas Indonesia, Hamk Hamzah usai penampilannya saat laga kontra Australia di ajang Kualfikasi Piala Dunia Zona Asia 2026.
Calvin Verdonk disebut-sebut memiliki kualitas yang mirip seperti Dani Carvajal (pemain Real Madrid).
Tak hanya itu, Calvin Verdonk juga dinilai mampu menentukan timng yang tepat atau mengambil keputusan dengan sangat baik.
Baca juga: Profil Saddil Ramdani: Winger Berlabel Timnas Indonesia, Tampil Gemilang di Liga Super Malaysia
Biodata Calvin Verdonk
Nama : Calvin Ronald Verdonk
Tanggal lahir : 26 April 1997 (27)
Tempat kelahiran : Dordrecht, Belanda
Tinggi : 1,74 meter
Kewarganegaraan : Indonesia-Belanda
Posisi : Bek - Bek Kiri
Kaki dominan : Kiri
Klub Saat Ini : NEC Nijmegen
Agen pemain : Muy Manero
Bergabung : 6 Juli 2022
Kontrak berakhir : 30 Juni 2028
Harga pasaran : Rp43,45 miliar (per 31 Mei 2024)
Baca juga: Profil Jordy Wehrmann: Sempat Tolak Tawaran STY, Kini Berambisi Bela Timnas Indonesia
Karier Tim Nasional
Timnas Indonesia : 5 pertandingan, 1 kartu kuning, dan 427 menit bermain.
Timnas U-21 Belanda : 1 pertandingan dan 90 menit bermain.
Timnas U-20 Belanda : 5 pertandingan dan 375 menit bermain.
Timnas U-19 Belanda : 17 pertandingan, 5 kartu kuning, dan 1.433 menit bermain.
Timnas U-18 Belanda : 2 pertandingan dan 155 menit bermain.
Timnas U-17 Belanda : 18 pertandingan, 4 gol, 1 assist, 2 kartu kuning, dan 1.566 menit bermain.
Timnas U-16 Belanda : 10 pertandingan, 1 kartu kuning, dan 736 menit bermain.
Timnas U-15 Belanda : 3 pertandingan dan 260 menit bermain.
Post a Comment
Jangan Lupa untuk selalu komen di blog yunusst