yunusst memberikan inspirasi kepada anda

Tutorial

Wednesday 31 May 2023

Mau Meet and Greet Sama Messi? Begini Kata PSSI

  


Tim nasional (Argentina) telah memastikan jadwalnya untuk bertanding dengan timnas Indonesia pada 19 Juni mendatang di Stadion Gelora Bung Karno (GBK). Kepastian jadwal ini disambut gembira oleh para pencinta sepakbola di Tanah Air. Sebagian berharap skuad yang dipimpin Lionel Messi itu akan menggelar meet and greet dengan penggemarnya di Indonesia. 

Terkait hal ini, sayangnya Ketua Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia (PSSI), Erick Thohir mengatakan Messi Cs tidak memiliki agenda meet and greet di Jakarta. Erick menegaskan, Messi dkk tidak akan melaksanakan kegiatan lain selain melakoni FIFA Matchday melawan Timnas Indonesia.

"Dengan sangat menyesal karena mereka juara dunia dan banyak pemain bintang, jadi memang ada pembatasan ketat. Ini mohon dimaklumi nanti," ujar Erick dalam konferensi pers di Stadion Utama Gelora Bung Karno (GBK), Senin (29/5/2023).

"Jadi nanti kita tidak ada coaching clinic, gala dinner, dan lain-lainnya. Jadi memang ini benar-benar kita dituntut untuk mengapresiasi pertandingan sepak bola itu sendiri, bukan sampingannya," tegasnya.

Berkaitan dengan hal tersebut, Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) ini juga akan menemui pelatih serta para pemain Timnas Indonesia yang tergabung dalam skuad FIFA Matchday untuk memastikan bahwa Timnas Garuda siap dan fokus terhadap pertandingan.

"Saya tanggal lima Juni ini akan bertemu dengan tim pelatih dan seluruh pemain. Jadi, kita akan fokus di pertandingan," kata Erick.

Mantan presiden Inter Milan ini menganggap bahwa uji coba Timnas Indonesia kontra Argentina sangat penting. Tidak hanya membantu meningkatkan peringkat FIFA, pertandingan ini juga dapat meningkatkan pamor Skuad Garuda di sepak bola internasional dan mata dunia.

Selain itu, Erick juga mengungkapkan bahwa pada pertandingan 19 Juni mendatang, PSSI akan mengundang sejumlah tokoh sepak bola internasional serta pihak kepengurusan sepak bola dari negara-negara di Asia Tenggara, Asia, dan Dunia.

Diketahui, PSSI telah mengumumkan harga resmi tiket pertandingan Timnas Garuda vs La Albiceleste. PSSI mematok harga tiket mulai dari Rp600 ribu hingga Rp4,25 juta dan sudah termasuk pajak serta biaya layanan lainnya.

"Kita akan mulai penjualan tiket mulai 5 Juni khusus untuk BRI card holder. Lalu pada 6-7 Juni baru ada public sales atau penjualan secara umum dengan metode semua pembayaran. Pembelian tiket bisa dilakukan melalui website PSSI dan tiket.com, melalui aplikasi, mobile, semuanya bisa," imbuhnya.

Share:

0 comments:

Post a Comment

Jangan Lupa untuk selalu komen di blog yunusst

Translate

Arquivo do blog

Total Pageviews

Facebook