yunusst memberikan inspirasi kepada anda

Tutorial

Monday 22 June 2020

Hasil Undian Piala Asia U-19 2020: Timnas Indonesia Satu Grup Dengan Tuan Rumah Uzbekistan

Toyota Cover - Timnas Indonesia Piala Asia U19 2020
Goal Indonesia
Tak ada lawan yang bisa dikatakan enteng untuk timnas Indonesia U-19 pada fase grup Piala Dunia U-19 2020.
Timnas Indonesia U-19 bakal berlaga di Piala Asia U-19 2020 yang diselenggarakan di Uzbekistan. Undian kejuaraan tersebut dilaksanakan di Kuala Lumpur, Malaysia, markas dari AFC selaku konfederasi sepakbola Asia.
Pada pengundian grup yang dilaksanakan Kamis (18/6) sore, Indonesia terletak di pot 2 bersama Jepang, Tajikistan, dan Australia. Merah-Putih lolos ke putaran final yang digelar di Jakarta, dengan status juara Grup K, dengan tujuh poin.
Kala itu, Indonesia sebagai tuan rumah kualifikasi mengalahkan Timor Leste lalu Hong Kong, hingga pada partai pamungkas berbagi poin dengan Korea Utara. Skor 1-1 didapat dalam partai terakhir yang sengit tersebut. 
Berdasarkan hasil undian grup, Indonesia U-19 yang merupakan tunas menuju Piala Dunia U-20 2020 berada satu grup dengan tuan rumah Uzbekistan, Kamboja, dan tim yang patut diperhitungkan kuat, Iran, di Grup A.
Turnamen sekaligus memperebutkan wakil Asia yang berangkat mengikuti Piala Dunia U-20. Selaku tuan rumah, Indonesia sudah dipastikan lolos ke kejuaraan dunia itu. Empat tim yang berhasil menembus semi-final Piala Asia U-19 akan mengikuti jejak Indonesia. Jika Indonesia mampu melangkah ke semi-final, akan digelar pertandingan play-off untuk memperebutkan satu tiket tersisa.

JADWAL PERTANDINGAN INDONESIA U-19


GRUP A
 MMSKSGPoin
Indonesia000000
Iran000000
Kamboja000000
Uzbekistan (H)000000

JADWAL PERTANDINGAN
Rabu, 14 Oktober 2020
INDONESIA vs Kamboja
Uzbekistan vs Iran
Sabtu, 17 Oktober 2020
Iran vs INDONESIA
Kamboja vs Uzbekistan
Selasa, 20 Oktober 2020
Uzbekistan vs INDONESIA
Kamboja vs Iran


HASIL UNDIAN GRUP PIALA ASIA U-19 2020





KAPAN PIALA ASIA U-19 DIGELAR?


Piala Asia U-19 2020 akan diselenggarakan di Uzbekistan, 14-31 Oktober.
Sebanyak 16 tim meramaikan turnamen, yang berasal dari juara setiap grup babak kualifikasi ditambah empat runner-up terbaik. Sebelumnya, undian kualifikasi Piala Asia U-19 telah dilaksanakan 9 Mei 2019. Pembagian grup dibagi menjadi Zona Barat dan Zona Timur. Total terdapat 46 tim yang terbagi 25 tim di Zona Barat dan 21 tim di Zona Timur. Para peserta dibagi ke dalam 11 grup. Sembilan grup terdiri dari empat tim, sedangkan dua grup sisanya dihuni lima tim.
Grup yang dihuni lima tim memulai kualifikasi pada 2 November 2019, sementara grup yang hanya diisi oleh empat tim bakal start 6 November. Seluruh kualifikasi ini telah berakhir pada 10 November 2019. Indonesia yang menempati Zona Timur mendapat Grup K dan sekaligus bertindak sebagai tuan rumah menjamu Korea Utara, Hong Kong, dan Timor Leste.
Share:

0 comments:

Post a Comment

Jangan Lupa untuk selalu komen di blog yunusst

Translate

Arquivo do blog

Total Pageviews

Facebook