Monday 2 July 2018

Siap - siap ada finalis kejutan di Piala Dunia 2018


Tersingkirnya Spanyol menyebabkan ketidakseimbangan di Piala Dunia 2018. Lihat foto di atas. Tim-tim kelas berat yang masih tersisa kini berkumpul di sisi kiri. Setengah bagian kanan bisa menghasilkan finalis kejutan.
Tadinya, jika segala sesuatunya sesuai skenario, setengah skema sebelah kanan akan menghasilkan Spanyol di babak perempat final menghadapi Kroasia. Tapi dengan lenyapnya La Furia Roja tadi malam, sekarang tempat itu diisi Rusia vs Kroasia.
Dua tim lainnya di sayap kanan yang akan mengisi tempat ini adalah Swedia/Swiss lawan Inggris/Kolombia. Katakanlah Inggris lolos sampai ke semifinal, berhadapan dengan Rusia atau Kroasia, dan kalah, maka salah satu dari Rusia atau Kroasia akan jadi finalis. Mengejutkan, bukan?
Bandingkan ini dengan skema di sisi kiri. Memang Argentina dan Portugal sudah tersingkir, tapi masih ada tim-tim kelas berat yang sejak awal sudah dijagokan lolos sampai ke final Piala Dunia 2018, yakni Prancis dan Uruguay.

Di sisi sebelah bawahnya masih ada Brasil yang dijagokan lolos lawan Meksiko, besok, dan akan berhadapan dengan Belgia. Moga-moga Selecao tidak kalah lawan El Tri karena jika itu terjadi maka akan menghasilkan Meksiko lawan Belgia, dan kemungkinan finalis lain kejutan dari setengah peserta sistem gugur di sebelah kiri.

Share:

0 comments:

Post a Comment

Jangan Lupa untuk selalu komen di blog yunusst

Translate

Arquivo do blog

Total Pageviews

Facebook